Senin, 16 Mei 2011

INVESTASI

Investasi merupakan suatu istilah dengan beberapa pengertianb yang berhubungan dengan keuangan dan ekonomi. Istilah tersebut berkaitan dengan akumulasi suatu bentuk aktiva dengan suatu harapan mendapatkan keuntungan dimasa depan. Terkadang, investasi disebut juga sebagai penanaman modal.

Jika berdasarkan teori ekonomi, investasi berarti pembelian (dan produksi) dari modal barang yang tidak dikonsumsi tetapi digunakan untuk yang akan datang, misalkan seperti pembangunan rel kereta api ataupun pembangunan pabrik. Beberapa produk investasi dikenal sebagai efek atau surat berharga, sedangkan efek tersebut merupakan suatu instrumen bentuk kepemilikan yang dapat dipindah tangankan dalam bentuk surat berharga, saham/obligasi, bukti hutang, bunga atau partisipasi dalam suatu perjanjian kolektif (reksa dana), hak untuk membeli saham, garansi untuk membeli saham pada masa mendatang atau instrumen yang dapat diperjualbelikan.

Tentunya juga investasi memiliki bentuk, misalkan seperti :

  • Investasi tanah

Investasi tanah merupakan salah satu investasi yang sangat menguntungkan, karena untuk investasi di bidang tanah tidak akan terkena dampak dari inflasi. Pada investasi tanah juga sangat menguntungkan, keuntungannya disebabkan jika semakin banyak populasi dan semakin banyak pula orang yang membutuhkan tempat tinggal jadi secara otomatis harga tanah akan terus meningkat dari tahun ke tahun. Selain itu juga hal yang menyebabkan harga tanah terus meningkat salah satunya ialah pembangunan infrastruktur yang dilakukan oleh pemerintah dan juga letak yang semakin strategis.

  • Investasi pendidikan

Investasi pada bidang pendidikan pastinya akan sangat menguntungkan karena dengan semakin bertambahnya pengetahuan dan juga pendidikan, diharapkan pencaharian kerja dan pendapatan semakin besar. Selain itu juga investasi pendidikan akan membantu sekali untuk negara. Hal itu disebabkan oleh dengan bertambahnya pendidikan dan berkembangnya pengetahuan, diharapkan akan membuat pertumbuhan ataupun pembangunan dari suatu negara akan tumbuh.

  • Investasi saham

Investasi saham selain akan menguntungkan bagi perusahaan bisa menguntungkan juga pada pemilik saham , dan keuntungan investasi saham sangat besar.

  • Investasi emas

Pada investasi emas ini akhir-akhir ini semakin berkilau, baik pada investor awam maupun investor yang sudah terbiasa. Investasi emas ini sangat menguntungkan, coba dibayangkan jika kita menginvestasikan emas selain dengan keuntungan yang akan berlipat ganda dan juga untuk investasi ini tidak akan terkena dampak inflasi. Investasi emas akan mendapatka keuntungan yang berlipat ganda dalam kisaran waktu 5 tahun.
Selain itu investasi emas memiliki kelebihan, seperti : anti krisis dan anti inflasi, berbentuk fisik, dapat digadaikan sebagai jaminan. Keuntungan pada investasi emas yaitu : jika membeli dengan harga rendah maka harga jhualnya kan tinggi, selain itu juga beli sedikit lama-lama menjadi bukit.

Catatan : pada investasi apapun pasti tentunya memiliki resiko, diantaranya seperti jika investasi tersebut gagal. Kegagalan investasi disebabkan oleh banyak hal, diantaranya adalah faktor keamanan (baik dari bencana alam atau diakibatkan faktor manusia), atau ketertiban hukum.

Kesimpulan

Jika ingin mendapatkan keuntungan yang berlipat ganda marilah berinvestasi tetapi juga harus memikirkan strategi untuk berinvestasi agar mendapatkan keuntungan yang cukup besar. Selain itu juga harus berpikir kedepannya.

Sumber : id.wikipedia.org dan majalah sharing

0 komentar:

Posting Komentar

........KESEHATAN YANG BAIK DI MULAI DARI BERAT BADAN YANG IDEAL........

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More